Kamis, 30 Juni 2011

tips merencanakan peluang usaha

Bagi sebagian besar orang perencanaan karier dianggap sebagai proses yang cukup dilakukan sekali seumur hidup. Ketika kita menyelesaikan pendidikan formal maka langkah selanjutnya adalah mencari pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang pendidikan masing-masing. Dengan berharap pada keberuntungan, maka kita akan menemukan pekerjaan dan berkarier seumur hidup di tempat tersebut.Namun sesungguhnya perencanaan karier adalah proses yang harus dilakukan secara berkala.

Apalagi mengingat pada saat ini dimana seseorang selama perjalanan kariernya akan berpindah tempat kerja lebih dari dua kali. Bahkan untuk beberapa profesi bisa mencapai lima atau enam kali. Tidak ada kata terlambat untuk memulai melakukan proses perencanaan kerja ini. Perencanaan karier bukanlah suatu proses yang sulit ataupun menjadi beban. Bahkan sebaliknya, hendaknya ini dilihat sebagai proses yang memberikan makna kepada perjalanan karier kita. Proses ini akan membantu kita mencapai tujuan karier kita saat ini dan aspirasi kita dimasa depan serta bagaimana cara mencapai aspirasi karier itu.

Berikut adalah tips untuk dapat melakukan perencanaan karier dan mendapatkan hasil yang optimal:

1. Jadikan perencanaan karier sebagai kegiatan rutin tahunan

Kita tentunya sudah terbiasa dengan pemeriksaan kesehatan yang secara rutin dilakukan. Atau ritual-ritual lainnya yang dilakukan secara berkala. Apa salahnya kalau proses itu juga dilakukan untuk perencanaan karier.
Tentunya Anda akan bertanya, bagaimana bila tidak ada rencana untuk melakukan perpindahan pekerjaan. Tetap saja proses ini perlu dilakukan bahkan pada saat tidak ada keinginan untuk pindah kerja. Dengan melakukan perencanaan karier secara berkala maka kita akan lebih merasa aman dan berada pada posisi yang memegang kendali karier kita.
Apalagi pada masa ini dimana perubahan terjadi dengan sangat cepat. Perusahaan yahng dulu ada sekarang sudah di akusisi oleh perusahaan lain. Pekerjaan yang dulu tidak ada sekarang menjadi faktor terpenting kesuksessan perusahan.
Untuk melakukan proses ini sisihkanlah satu hari dalam setahun untuk secara serius dan tenang melihat kembali apa yang telah dilakukan selama ini dan mencoba melihat kemungkinan kemungkinan yang akan terjadi di masa depan.

Cobalah untuk berkonsentrasi penuh untuk memikirkan jawaban atas pertanyaan apa sebenarnya yang kita inginkan dari karier kita ini dan bahkan juga apa tujuan hidup kita itu sendiri.

2. Buatlah peta perjalanan karier Anda

Langkah pertama dalam melakukan perencanaan karier adalah mencoba membuat peta karier anda. Mulai dari pekerjaan yang pertama hingga posisi terakhir saat ini. Proses ini akan membantu anda untuk merencanakan karier dimasa depan. Dengan peta karier ini kita dapat melihat jalan apa yang telah ditempuh dan mengapa. Apakah kita bahagia dengan apa yang telah dilakukan? Hal-hal apa yang dapat dilakukan dengan lebih baik dimasa depan?

Ketahui Apa yang anda sukai dan tidak, kebutuhan serta keinginan.Perubahan adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari dalam hidup ini. Suka atau tidak suka. Sesuatu yang dulu kita sukai sekarang sudah menjadi hal yang membosankan. Jadi coba refleksikan hal-hal dalam hidup, tidak saja dalam karier, yang menjadi perhatian Anda.

Buatlah daftar hal-hal yang Anda sukai dan yang tidak disukai. Jika pekerjaan saat ini masuk dalam kolom hal-hal yang Anda sukai maka dapat dikatakan anda masih dijalan yang benar. Tetapi bila sebaliknya yang terjadi, maka saatnya anda melihat lagi pekerjaan anda saat ini.

Coba pikirkan apa yang kita cari dari pekerjaan, dari karier dan babakan dari hidup ini. Membuat perubahan di dunia ini? Menjadi terkenal? Mapan secara finansial? Temukan motif dasar yang membuat hidup Anda bahagia.

3. Pelajari hobi Anda

Perencanaan karier memberi kesempatan untuk melihat kegiatan-kegiatan di luar waktu kerja. Mungkin terlihat aneh untuk memikirkan aktivitas yang tidak ada hubungannya dengan pekerjaan di dalam proses perencanaan karier. Namun ini tidak sama sekali.

Banyak hobi yang ternyata dapat membuka mata kita untuk karier dimasa depan. Sudah banyak contoh di mana seseorang meninggalkan kariernya yang sudah mapan untuk menikmati hobinya dan ternyata itu menjadi karier baru baginya.

Pelukis terkenal Paul Gauguin adalah seorang pengusaha sukses yang mempunyai hobi melukis di waktu senggang. Sampai pada suatu hari seorang pelukis mengagumi hasi karyanya dan mendorong dia untuk terus berkarya. Akhirnya Paul Gauguin memutuskan untuk menjadi pelukis. Ia seorang pengusaha yang sukses namun melukis membuat ia hidup.

4. Buatlah catatan keberhasilan Anda selama ini

Kebanyakan dari kita malas membuat catatan keberhasilan di dalam pekerjaan. Ketika harus membuat CV bingung dan sudah lupa apa yang pernah dicapai. Membuat catatan keberhasilan ini bukan hanya berguna dalam pembuatan CV namun juga sangat berguna dalam perencana karier.
Kita mengetahui apa saja kekuatan dan kelemahan yang ada dalam diri kita dan ini menajdi dasar untuk peningkatan kualitas pribadi kita.

5. Tentukan sasaran karier dan pekerjaan

Apakah kita dapat mencapai sukses tanpa memiliki sasaran yang spesifik? Tentu saja tidak. Hasil penelitian menunjukkan seseorang akan mampu mencapai tujuan bila ia tahu apa yang hendap dicapai. Buatlah sasaran jangka pendek (untuk satu tahun ke depan) dan sasaran jangka panjang (lima tahun kedepan) untuk karier Anda.

Setelah memeliki sasaran jangka pendek dan jangka panjang ini proses berikutnya hanyalah mencocokkan apa yang anda capai saat ini dan sasaran yang telah ditentukan.

6. Ketahui tren karier dan pekerjaan

Pengetahuan tentang situasi ekonomi serta tren karier dan pekerjaan merupakan hal yang penting dalam dunia kerja saat ini. Pekerjaan yang saat ini booming, dua tahun kedepan bisa jadi akan digantikan oleh komputer. Siapa yang menyangka bahwa event organizer ternyata menjadi lahan pekerjaan yang menguntungkan. Pengetahuan ini akan dapat membantu kita dalam memprediksi skills yang dibutuhkan dalam bidang kerja tertentu.

Kunci sukess dalam karier adalah memiliki kemampuan yang unik yang tidak dimiliki oleh orang lain.

7. Pelajari hal-hal baru

Gunakan setiap kesempatan yang ada untuk mempelajari hal-hal baru. Terutama yang berhubungan erat dengan karier dan pekerjaan kita. Teknologi terus berkembang dan tentu saja ini akan mempengaruhi semua aspek pekerjaan.

Kita tidak dapat mengandalkan ketrampilan yang di dapat dua tahun yang lalu untuk menghadapi tantangan pekerjaan esok hari. Internet dapat menjadi salah satu sumber mempelajari ketrampilan baru disamping lembaga formal maupun non formal lainnya.

8. Karier di masa depan

Coba bayangkan karier anda lima tahun ke depan. Di mana anda pada saat itu? Di sini perlunya Anda membuat multiple skenario tentang karier di masa depan. Lihat kesempatan yang ada di bidang pekerjaan saat ini, tapi jangan lupa untuk melihat kesempatan di luar bidang anda saat ini. Bukankan kesempatan itu datang pada saat dan tempat yang tidak disangka sangka?

Perencanaan karier memberikan banyak manfaat, mulai dari arah yang jelas untuk karier sampai pada mencapai tujuan dari hidup ini sendiri. Sudah saatnya Anda yang menentukan karier serta kebahagiaan hidup. Bukan lagi nasib baik atau kebetulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar